Buku E.MANAJEMEN
Manajemen Pemasaran Edisi Ke-13 Jilid 1
Dalam pekerjaannya sehari-hari, semua orang sebenarnya pasti menjual sesuatu, entah berupa barang, jasa, properti, SDM, tempat, event, informasi, atau pun organisasi. Jadi, apapun pekerjaannya, sebenarnya semua orang terkait dengan pemasaran, sehingga berkepentingan dengan pemasaran, dan buku karya Kotler & Keller yang berjudul asli “Marketing Management” ini adalah buku yang sejak lama telah dianggap sebagai “kitab suci'nya Manajemen Pemasaran.rn Sekarang perusahaan menjual barang dan jasa melalui beragam saluran langsung dan tidak langsung. Iklan massal hampir tidak seefektif dulu, jadi pemasar mengeksplorasi bentuk komunikasi baru, seperti pemasaran pengalaman, hiburan, dan viral. Pelanggan memberitahu perusahaan tentang apa jenis produk atau jasa yang mereka inginkan dan kapan, di mana, serta bagaimana mereka ingin membeli produk atau jasa itu. Semakin banyak pelanggan yang melaporkan kepada konsumen lain apa yang mereka pikirkan tentang perusahaan dan produk tertentu—melalui e-mail, blog, podcast, dan media digital lainnya. Pesan perusahaan menjadi satu bagian yang lebih kecil dari keseluruhan “percakapan” tentang produk dan jasa.rn
Tidak tersedia versi lain